Senin, 11 Juli 2011

IPM GUIDE BOOK

Judul : IPM Guide Book
Penulis : Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar MuhammadiyahDIY
Jumlah Hal : 218
Biaya : Rp. 22.500,- (belum termasuk ongkos kirim)
ISBN : 978-602-9149-22-7

Berdirinya Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) tidak lepas dari latar belakang berdirinya Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah Islam amar ma’ruf nahi munkar sekaligus sebagai konsekuensi dari banyaknya sekolah yang merupakan amal usaha Muhammadiyah untuk membina dan mendidik kader. IPM terpanggil untuk mendukung misi Muhammadiyah serta menjadi pelopor, pelangsung dan penyempurna perjuangan Muhammadiyah.


Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) merupakan organisasi intra siswa di sekolah Muhammadiyah. Keberadaannya mutlak harus ada ketika suatu sekolah menengah didirikan. Eksistensinya seharusnya ”mudah” untuk diraih. Secara kualitas dan kuantitas seyogyanya dalam kondisi yang baik. Tak boleh ditawar lagi, IPM harus aktif!

Hanya saja realita berkata lain. IPM masih menemui berbagai masalah untuk sekedar ”eksis” dan ”narsis” sekalipun. Ideologi belum kokoh, organisasi belum rapi, jaringan belum luas, pendanaan masih lemah, dll. Masalah tersebut ternyata menjadi masalah semakin akut karena tidak segera dilihat dan diagnosis untuk diobati dengan resep mujarab. Permasalahan selanjutnya adalah pelaksanaan IPM di lapangan masih banyak yang belum menggunakan kaidah organisasi yang baik dan benar. Hal ini yang menyebabkan perbedaan gerak dan eksistensi IPM di lapangan, bagaimana IPM bisa berjalan dengan baik dan benar apabila belum ada panduan yang digunakan?

Kali ini Bidang Organisaisi Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Daerah Istimewa Yogyakarta (PW IPM DIY) mewujudkan salah karya nyatanya dengan menerbitkan IPM Guide Book. Buku ini bertujuan untuk memandu aktivitas PR IPM secara menyeluruh sekaligus mendetail. Buku ini merupakan jawaban dari pertanyaan yang banyak berkembang di sekolah, bagaimana mengefektifkan kinerja IPM sehingga mampu menghasilkan kader yang baik. Sebagaimana buku panduan atau seri How to, buku ini akan bermanfaat bukan ketika sebagai pengetahuan tetapi ketika dilaksanakan. Efektivitas penggunaan buku baru akan terasa 3-5 tahun lagi, apakah IPM kian eksis ataukan malah memudar.

Isi buku ini cukup lengkap, karena di dalamnya dipaparkan dengan jelas dan gamblang mengeai Mengenal IPM Ranting, Permusyawaratan dan Rapat, Struktur Pimpinan dan Tugas, Serba Aneka Ranting, dan Lagu-lagu IPM.

Untuk pembelian bisa menghubungi
Hamdan Nugroho (081802705008) dan Zalik (085643238810)
PW IPM DI Yogyakarta
Alamat Jl. Gedong Kuning No. 130 B Yogyakarta
khusus IPM di Wilayah DI Yogyakarta pembelian dilayani di PD IPM setempat dengan harga dan ketentuan khusus.

Tidak ada komentar: